Senin, 06 Januari 2020

Prajurit Brebes Senam Senjata Untuk Menjaga Kebugaran

Brebes – Olahraga secara konsisten dan berjenjang guna membina fisik merupakan ciri khasnya TNI, salah satunya adalah melalui senam senjata.

Tampak puluhan prajurit Kodim 0713 Brebes melakukannya di halaman Makodim. Selasa pagi (7/1/2020).


Dibenarkan Pasi Ops Kodim melalui Bati Ops, Pelda Abdul Kholik, bahwa kegiatan pembinaan fisik tersebut sebagai upaya dalam mendukung tercapainya tugas pokok kesatuan dalam membina teritorial maka para prajurit staf juga terus diupayakan memiliki fisik yang prima dan postur yang ideal.

Keceriaan serta kekompakan penuh dengan semangat tampak dari raut wajah para prajurit saat melaksanakan gerakan demi gerakan yang dipimpin oleh Sertu Muslim.

Sementara dikatakan Sertu Muslim, “Senam senjata juga sebagai sarana untuk meningkatkan serta memacu semangat prajurit disamping menjaga kebugaran tubuh,” ujarnya.

Menutup pembinaan, para prajurit juga melaksanakan pembinaan fisik tambahan yakni push-up, sit-up dan pull-up. (Utsm-Aan)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kodim Brebes Salurkan Beras Untuk Masyarakat Terdampak Krisis Ekonomi Covid-19

Brebes – Kodim 0713 Brebes kembali menyalurkan bantuan kepada sejumlah masyarakat terdampak krisis ekonomi pandemi covid-19, yang belum se...