Senin, 31 Desember 2018

Padi IR 64 Diandalkan Para Petani Tanjungsari Brebes


BREBES | JATENG, suaramedia.id Adalah Serda Toni, salah satu Babinsa Koramil 03/Wanasari, Kodim 0713/Brebes yang aktif melakukan pendampingan kepada petani di desa binaannya, Desa Tanjungsari Kecamatan Wanasari. Termasuk membantu distribusi dan penyiapan benih padi. Senin (31/12/2018).

Terlihat dirinya bersama Kasdi (53) salah satu anggota Gapoktan (Gabungan Kelompok Tani) Sukses 1 Tanjungsari, sedang menyiapkan IR 64 yang akan ditanam di lahan seluas 0,5 hektar milik lelaki paruh baya tersebut. Selain membantu pengangkutan, Babinsa sekaligus memberikan motivasi kepada para petani agar agar tetap semangat bercocok tanam musim penghujan guna meningkatkan kesejahteraan keluarga.

Disampaikan Danramil, Kapten Infanteri Turiman dan dibenarkan oleh PPL setempat, Joko Prawiro bahwa, “Selama ini pihak kami bekerja sama dengan Babinsa guna mendampingi petani mulai dari persiapkan bibit, lahan, penanggulangan hama, panen dan bahkan sampai penjualan gabah ke Bulog. Termasuk penyuluhan kepada para petani maupun kelompok tani. Harapannya, dengan kehadiran kami, para petani semakin bersemangat dalam mengolah lahan serta mengetahui kendala dan mencarikan solusinya sehingga tidak mengalami gagal panen,” ungkapnya.

Upaya nyata ini juga diharapkan petani selalu memperhatikan pola tanam yang benar, sehingga hasil panen semakin maksimal dan program swasembada pangan nasional yang dicanangkan oleh pemerintah akan cepat tercapai. Pewarta : (pendim0713brebes utsm/Editor Aan).

Rice Transplanter Dimaksimalkan Dinas Pertanian Brebes, Kejar Luas Tanam


Brebes - Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (Dintan dan KP) Kabupaten Brebes menggelar Demonstrasi Alsintan (Alat Mesin Pertanian) di lahan praktek Gapoktan (Gabungan Kelompok Tani) Mandiri Desa Kedungneng Kecamatan Losari. Senin (31/12/2018).

Demo yang dipimpin oleh Kabid Sarpras Dintan dan KP Brebes, Ir. Furqon Amperawan, juga disaksikan Danramil 05 Losari Kodim 0713 Brebes Kapten Inf. Sutarno beserta Babinsa, Kepala BPP Losari H. Mulyadi, Perwakilan UPJA Se-Kecamatan Losari, Tokoh Masyarakat, Gapoktan setempat, Koordinator Penyuluh Pertanian serta seluruh Petugas Penyuluh Pertanian (PPL) Kecamatan Losari.

Dalam keterangannya Ir. Furqon Amperawan, sebagai Upaya Khusus (UPSUS) peningkatan produksi dan produktivitas pertanian padi dalam mencapai kedaulatan pangan, demo Rice Transplanter ini dilangsungkan. Ini juga agar tanam padi yang tak bisa tepat jadwal dikarenakan masalah sulitnya tenaga kerja manusia sebagai penggarapnya dapat diatasi.

“Produksi tanaman padi di Brebes sebagian besar menghasilkan beras dengan kualitas premium sehingga memiliki kualitas terbaik, sehingga harga jualnya juga yang tertinggi di Jawa Tengah. Inilah yang perlu dijaga, dipertahankan dan ditingkatkan kelangsungan produksinya,” beber Furqon yang berharap terjadi peningkatan produksi 30 persen di tahun 2019 nanti.

Disampaikannya lanjut, dalam waktu dekat Kecamatan Losari akan mendapatkan jatah Percepatan Luas Tambah Tanam (LTT) pada Januari 2019 seluas 30 hektar, dengan pembagian 25 Ha tanam manual dan 5 Ha tanam menggunakan Rice Transplanter. (pendim0713brebes utsm/Editor Aan)

Sambut Tahun Baru Masehi 2019, TNI Brebes Gelar Doa Bersama


Brebes – Pergantian tahun 2019 diisi anggota TNI Kodim 0713 Brebes bersama jamaah sholat dzuhur dari masyarakat sekitar Masjid Darut Taqwa Makodim, dengan kegiatan Istighosah dan doa bersama. Senin (31/12/2018).

Istighotsah dengan pembacaan Surat Yasin dipandu Ustad Waryanto sedangkan doa dipimpin Imam Masjid, Ustadz Ali Mursoi, para tokoh agama setempat. Disampaikan Dandim 0713 Brebes melalui Perwira Seksi Intelijen (Pasi Intel), Kapten Infanteri Tuteng Aryalona bahwa, kegiatan kerohanian bersama tersebut dalam rangka menyambut Tahun Baru 2019.

“Ini juga sesuai petunjuk dari pimpinan agar mengajak ulama serta masyarakat sekitar menggunakan pergantian Tahun Masehi dengan hal yang bersifat positif, yaitu mendoakan negeri ini terhindar dari perpecahan, mampu meraih kemajuan di segala bidang kedepannya dan menjadi bangsa pemenang serta supaya terhindar dari bala dan bencana,” ungkapnya.

Tak lupa, juga dipanjatkan doa bagi saudara sebangsa di Banten dan tempat lainnya, yang terdampak Tsunami pada 22 Desember 2018 lalu yang disebabkan letusan Anak Krakatau di Selat Sunda. Tsunami diakibatkan oleh longsor dasar laut yang memicu pasang tinggi kemudian menghantam daerah pesisir Banten dan Lampung, sedikitnya 426 orang tewas dan 7.202 terluka dan 23 orang hilang akibat peristiwa ini.

“Ini sebagai bentuk keprihatinan keluarga besar Kodim 0713 Brebes sebagai bagian dari masyarakat dan warga negara Indonesia atas musibah yang menimpa saudara-saudara kita di Banten dan Lampung. Kami juga menghimbau kepada masyarakat Brebes khususnya dan Indonesia umumnya, untuk melakukan hal serupa dengan melakukan hal positif seperti ini,” ajaknya. (pendim0713brebes/Aan)

Pertebal Pengamanan Titik Rawan Tahun Baru 2019 Brebes

Brebes - Ratusan personel gabungan yang terdiri dari TNI-Polri Brebes, Satpol PP, Banser dan Pramuka, siap amankan perayaan malam Tahun Baru 2019 di beberapa titik kumpul masyarakat dan menjadi titik kerawanan. Bupati Brebes, Hj. Idza priyanti, SE,MH sebagai Inspektur Apel, mengecek kesiapan petugas pengamanan yang digelar di Halaman Polres Brebes. Senin sore (31/12/2018).


Kegiatan yang berlangsung selama 45 menit ini dimulai pukul 16.00 WIB ini juga dihadiri Wakapolres Kompol Faisal Perdana, Pejabat Pasiops Kodim 0713 Brebes mewakili Dandim, Kapten Inf. Jupriadi, Kasatpol PP Drs. Budi Dharmawan, M.Si, para Kapolsek jajaran Polres serta pimpinan Banser Brebes.

Dalam sambutannya Bupati berharap potensi rawan kejahatan dapat diminimalisir oleh petugas dengan mempertebal pengamanan di Pos-pos Keamanan dan Pelayanan. Kemacetan transportasi, kecelakaan lalu-lintas yang dibarengi dengan meningkatnya intensitas kegiatan masyarakat, akan memunculkan potensi kejahatan konvensional seperti pencurian, begal, pencopetan, premanisme serta aksi terorisme. Sangat wajar memang, pasalnya pergantian tahun yang diiringi libur nasional merupakan momen yang dimanfaatkan oleh banyak masyarakat untuk berkumpul bersama keluarga, teman ataupun komunitas.

“Terkait kelancaran arus pergerakan atau arak-arakan masyarakat menyambut Tahun Baru 2019 menuju tempat-tempat hiburan, perlu dilakukan antisipasi terutama di Jalan Raya Pantura. Jika perlu akan dilakukan manajemen rekayasa lalu-lintas yang tepat guna menghindarkan kemacetan. Monitoring dan pengamanan di titik rawan kejahatan yang telah dipetakan, juga harus menjadi perhatian,” ungkapnya. (pendim0713brebes/Aan).

Minggu, 30 Desember 2018

Ribuan Bibit Hijaukan Sirampog Brebes Guna Merehabilitasi Lahan Kritis


Brebes - Program kedaulatan pangan yang telah dicanangkan Pemerintah Jokowi-JK, tak hanya menyasar sawah maupun perkebunan masyarakat, akan tetapi hutan milik Perhutani juga dimaksimalkan.


Selama ini, berbagai program Perum Perhutani telah berkontribusi dalam pemenuhan kebutuhan pangan masyarakat desa hutan melalui penanaman tanaman pangan, antara lain dengan pola tumpangsari melalui program Perhutanan Sosial, program Pemberdayaan Masyarakat Desa Hutan (PMDH) serta dengan sistem Pengelolaan Hutan Bersama Masyarakat (PHBM).

Untuk merespon program presiden tersebut, Perhutani bersinergi dengan Pemprov Jateng dan melibatkan unsur TNI dengan membangun sebuah sistem Integrated Farming System/ Sistem Pertanian Terpadu. Disini peran Perhutani adalah menyiapkan lahan dan pendampingan, sedangkan pemerintah memberikan bantuan input seperti pupuk ataupun benih unggul. Kini banyak petani-petani hutan mendapatkan subsidi pupuk dan sebagian benih. Prinsipnya adalah, Perhutani membuka lahan kawasan hutan seluas-luasnya, kemudian melibatkan masyarakat setempat untuk ikut mengelolanya sehingga meningkat kesejahteraan dalam kontek tidak memiliki kawasan hutan.

Oleh karenanya, Perhutani KPH Pekalongan Barat RPH Sirampog, bersinergi dengan para Guru dan Alumni SMKN 2 Slawi, Para Guru dan murid SMAN 2 Brebes, PDAM Provinsi dan Brebes, Muspika Kecamatan Sirampog Kabupaten Brebes dan jajarannya termasuk Babinsa Koramil 10/Sirampog Kodim 0713 Brebes, serta masyarakat Dusun Kaliwadas Desa Dawuan Kecamatan Sirampog sebagai sasaran kegiatan. Minggu (30/12/2018).

Dijelaskan Wakil Bupati Brebes Narjo, SH (jaket merah BREBES) bahwa, SMKN 2 Slawi Kabupaten Tegal dalam rangka memperingati HUT Ke-50 nya, bekerja sama dengan Asper KPH Pekalongan Barat RPH Sirampog, melaksanakan reboisasi areal hutan dengan bibit mahoni dan trembesi, serta tanaman produksi berupa kopi. Total pohon keseluruhan yang akan ditanam secara bertahap adalah 12.000 batang. Jadi selain untuk mitigasi bencana longsor dengan merehabilitasi lahan kritis di Desa Dawuan dan sekitarnya juga sebagai wujud bhakti lingkungan alumni tersebut di Tuk Suci dan sekitarnya, disamping bonusnya nanti adalah meningkatkan kesejahteraan masyarakat petani wilayah hutan dengan kopi. (pendim0713/Aan)

Jelang Natal dan Tahun Baru 2019, TNI-Polri Brebes Patroli Skala Besar


Brebes – Jelang perayaan Natal 2018, Tahun Baru serta masa kampanye Pileg/Pilpres 2019, personel siaga TNI di 17 Koramil jajaran Kodim 0713 Brebes melaksanakan Patroli Gabungan (Patgab) skala besar bersama anggota Kepolisian. Salah satunya adalah anggota siaga Koramil 04 Tanjung dan Polsek Tanjung. Minggu malam (30/12/2018).



Dijelaskan Danramil, Kapten Infanteri Muhtadi bahwa, patroli keamanan ini guna mengantisipasi sejumlah kerawanan gangguan keamanan di wilayah Kabupaten Brebes, guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif khususnya menjelang Natal 2018 dan Tahun Baru 2019. “Kami bersama anggota Bhabinkamtibmas menggelar monitoring wilayah khususnya titik-titik kerawanan di Kecamatan Tanjung yang antara lain Pos Palang Pintu Kereta Api di Desa Tengguli, Gereja Kristen Jawa Jalan Cendrawasih No. 263, Masjid Jami Al Mubarok, Terminal Type-B Desa Tanjung, BRI Unit, RSIA Mutiara Bunda Desa Pejagan serta SPBU Dedy Jaya Desa Pejagan,” urainya.

Dirinya menambahkan, kegiatan dimulai Pukul 22.30 WIB sampai dini hari, sebab menjelang pagi adalah jam rawan tindak kejahatan. Kegiatan serupa juga dilakukan di seluruh wilayah Kabupaten Brebes (17 Kecamatan) guna meminimalisir premanisme, terorisme, tawuran dan kejahatan jalanan lainnya.

"Jika didapati tindak gangguan keamanan di sabuk penyisiran, termasuk jalan sepi dan pertokoan, maka akan ditindak tegas oleh petugas," imbuhnya untuk memberikan rasa aman kepada umat Kristiani khususnya dan masyarakat umumnya saat perayaan Natal maupun pergantian tahun. (pendim0713brebes/Aan)

Tempat Penginapan Jadi Sasaran TNI-Polri Ketanggungan Brebes

Brebes - Patroli keamanan gabungan TNI-Polri dalam rangka menjamin ketenangan umat Kristiani khususnya saat merayakan Natal 2018 serta masyarakat umum menyambut tahun baru 2019 di wilayah Kabupaten Brebes, juga dilakukan oleh anggota Polsek Ketanggungan dan Koramil 15 Ketanggungan Kodim 0713 Brebes.




Sasarannya selain tempat peribadatan dan fasilitas umum, juga sarana penginapan. Nampak personel siaga Babinsa, Sertu Dasro dan Koptu Aryono Widodo bersama Bhabinkamtibmas, pantau situasi di Hotel Anggraeni, Jalan Ahmad Yani No. 159 Ketanggungan.

Dijelaskan Babinsa Sertu Dasro melalui sambungan ponsel bahwa, selain cipta Kamtibmas aman dan kondusif khususnya di tempat-tempat yang menjadi titik kerawanan, patroli gabungan guna meningkatkan sinergitas TNI-Polri di wilayahnya.

“Bersama anggota Bhabinkamtibmas, kami berpatroli di titik-titik kerawanan di yang antara lain tempat ibadah khususnya Gereja dan Masjid, Terminal Bus di Jln. RA. Kartini No. 20, Anjungan Tunai Mandiri (ATM), SPBU serta jalan maupun gang-gang sepi rawan aksi kejahatan. Ini kami lakukan mulai malam sampai dini hari yang sekaligus memotivasi para masyarakat yang melaksanakan ronda malam,” ungkapnya. (pendim0713brebes/Aan).

KARBHAK PEMBUATAN SALURAN AIR

Brebes – Cegah air meluap dan menggenang di lingkungan, warga masyarakat Desa Dukuhlo Rt. 04 Rw. 01 Kecamatan Bulakamba bersama Babinsa Koramil 07 Bulakamba Kodim 0713 Brebes, menggelar karya bhakti (Karbak) pembuatan drainase. Sabtu siang (29/12/2018).
Dijelaskan Bati Tuud, Serma Hernawan selepas pekerjaan bahwa, pembuatan saluran air sepanjang 150 meter dan lebar 1 meter tercapai 100 persen. “Sebelumnya ada warga yang keberatan tanahnya digali untuk saluran, namun berkat pendekatan yang dilakukan anggota kami yaitu Babinsa setempat, Serda Eko Pamujo, akhirnya warga yang tak mau disebutkan namanya merelakan tanahnya dihibahkan untuk kepentingan bersama. Semoga apa yang dilakukan ini dapat mencegah banjir menggenangi pemukiman warga,” ungkapnya.
Kegiatan yang dimulai pukul 13.30 WIB ini, selain 35 orang warga, juga ikuti Kepala Desa, Cakya beserta perangkatnya, Babinsa dan 2 orang anggota Koramil serta Ketua RT.
“Saluran ini rencananya akan dipermanenkan menggunakan batu dan semen pada 2019 mendatang, menggunakan dana desa maupun swadaya penduduk setempat. Untuk muara saluran, diarahkan ke sungai desa, Sungai Babakan,” tutupnya. (pendim0713brebes/Aan)

Babinsa Merangkap Ketua Poktan, Lestarikan Mata Air Cibentar Salem Brebes


Babinsa Merangkap Ketua Poktan, Lestarikan Mata Air Cibentar Salem Brebes

Brebes – Bahaya memang bisa datang kapan dan dimana saja. Di ujung barat daya Kabupaten Brebes, yaitu Kecamatan Salem, merupakan daerah yang dikelilingi oleh pegunungan dengan ketinggian bervariasi antara 400-900 mdpl, tentu saja rentan terjadi longsor.

Tercatat, terakhir kali longsor nasional yang merenggut belasan jiwa pada (22/2/18) di areal hutan produksi milik Perhutani BKPH Salem di petak 26 RPH Babakan, Desa Pasir Panjang. Disekitar daerah mahkota longsoran lama, retakan-retakan tanah kian bertambah seiring guyuran air di musim hujan ini. Tak ingin bencana tersebut terulang, Babinsa bersama warga masyarakat Desa Bentarsari (tetangga Pasir Panjang), melaksanakan penanaman ratusan bibit pohon produksi yang berasal dari bantuan Dinas Kehutanan Kabupaten Pemalang melalui pegawai PPL Kehutanan Salem, Sutarjan.  

Penduduk dari 21 Desa dan dengan luas wilayah 15.402 hektare ini mulai sadar akan pentingnya kelestarian nabati sebagai Talud alami dalam mencegah longsor. Dibenarkan Bati Tuud Koramil 13 Salem Kodim 0713 Brebes, Pelda Jahri melalui sambungan smartphone bahwa, pihaknya bersama puluhan masyarakat Bentarsari telah menanam 300 pohon yang terdiri dari aren 150 pohon, durian 50 pohon serta albasia 100 pohon.


“Kami bersama Kadus 3 Desa Bentarsari Bapak Runta, S.Pd, Ketua Kelompok Tani Harapan Mekar Jaya yang juga merupakan Babinsa setempat, Serda Wisrad bersama 40 orang anggotanya ditambah anggota Polhut Kecamatan Salem, dengan penuh kesadaran guna meminimalisir bahaya longsor yang pernah terjadi, menanam ratusan pohon produksi tiga jenis yaitu enau, durian dan sengon. Ini juga sebagai upaya melestarikan sumber mata air Cibentar,” ungkap Jahri, menjelaskan upaya mitigasi yang disambut warga binaannya tersebut. (pendim0713brebes/Aan)

Kodim Brebes Salurkan Beras Untuk Masyarakat Terdampak Krisis Ekonomi Covid-19

Brebes – Kodim 0713 Brebes kembali menyalurkan bantuan kepada sejumlah masyarakat terdampak krisis ekonomi pandemi covid-19, yang belum se...